Praktek Tinkercad Ala-Ala

Hai guys, 

Akhirnya gue balik lagi ke blog ini. Setelah beberapa hari tidak menulis blog lagi. Hahaha

Nah, kali ini gue bakalan bahas tentang Tinkercad lagi nih guys. Apa sih Tinkercad itu?

Buat elo yang belum ngerti, bisa baca disini.

Kalo sekarang, gue bakalan ngebahas ke gimana cara pake si website Tinkercad ini. Buat elo yang penasaran gimana caranya.

So, let's go!

Oiya, disini gue bakal ngejelasin tutorial Tinkercad pake ala-ala Laporan gitu ya, guys. Enjoy ^_^


LAPORAN PRAKTIKUM

Membuat Arduino dengan Tinkercad

1. Tujuan 

Tujuan dari praktikum membuat arduino pada tinkercad ini adalah :

a. Mahasiswa dapat mengerti bagian dan fungsi Arduino.

b. Mahasiswa mampu menggunakan simulator Tinkercad untuk pemrograman menggunakan papan Arduino.

c. Mahasiswa mengetahui bagian-bagian Arduino melalui Tinkercad.

 

2. Perangkat dan Bahan

a. Perangkat keras papan Arduino dalam simulator https://www.tinkercad.com/

b. Built in LED di Arduino (dalam simulator)

c. Resistor 

d. IC 7408, IC 7432, dan IC 7404

e. Slideswitch

f. Breadboard

g. Komputer/Laptop (terhubung dengan internet)

 

3. Langkah Kerja

  • Pertama, buka website Tinkercad kemudian registrasi diri kalian dengan memilih JOIN NOW. Jika sudah memiliki akun, maka segera lakukan Login. Untuk yang belum mengerti tata cara registrasi bisa dilihat disini.

  • Setelah melakukan Login, maka langkah selanjutnya yaitu memilih menu 'Circuits'.
  • Nantinya akan muncul seperti tampilan di bawah ini. Lalu pilih botton 'Create new Circuits'
  • Setelah memilih 'Create new Circuits'. Anda bisa memilih berbagai macam components.
Ada beberapa sub prosedur yang harus dilalui, antara lain :

- Menampilkan dan men-druge components 'Breadboard' ke halaman utama.

- Kemudian men-druge beberapa IC. Seperti IC 7408, IC 7432, dan IC 7404 ke halaman utama.

- Setelah itu, men-druge Resistor, LED, Slideswitch, dan Power Supply ke halaman utama.

- Perhatikan penataan tata letak components yang telah di druge tadi agar seperti gambar di bawah ini.

- Setelah selesai menata semua components,  lakukan kegiatan penyambungan antar titik-titik seperti pada gambar.

  • Jika semua langkah/prosedur sudah dilakukan. Silahkan klik 'Start Simulation'.
Anda juga bisa mencoba rangkaian lain seperti gambar di bawah ini. Ini merupakan rangkaian y = ab + a.

(Rangkaian y = ab + a)
  • Setelah semua telah dilakukan dan hasilnya menampilkan lampu LED menyala, maka anda telah berhasil membuat rangkaian tersebut. Selamat. 
Nb. untuk mencari tiap components. Bisa dengan menuliskan kunci nama yang akan digunakan di SEARCH.


4. Pembahasan

Setelah mempelajari bagaimana membuat rangkaian dalam Tinkercad. Mari beralih kepada pembahasan Tabel Kebenaran serta penjelasannya. Dengan mengambil salah satu contoh terakhir yaitu rangkaian 

y = ab + a

Tabel Kebenaran

Penjelasan 

Untuk menjelaskan bagaimana y = ab + a. Mari kita jabarkan satu persatu, mulai dari y = ab.

Kita bisa melihat pada gambar di atas. Bahwa rangkaian simulator yang digunakan untuk menghubungkan antara a dan b ini berada di titik keempat dan kelima. Dan untuk titik keluarannya berada di titik keenam.

Nah, untuk tabel kebenaran. Jika ada fungsi yang menyatakan AND, maka nilai yang dihasilkan akan benar jika keduanya benar. Sehingga a and b akan benar jika a = 1 dan b = 1.

Kemudian kita berlanjut ke rangkaian y = ab + a. Karena tadi sudah ditemukan bahwa a .b akan benar jika keduanya benar. 

Sekarang mari kita melihat penjelasan rangkaian IC 7408 ini. Pada rangkaian ini, sama-sama menghubungkan rangkaian yaitu di titik kesatu, kedua, dan ketiga agar bisa memberikan keluaran yang sesuai. Nah untuk tabel kebenaran, hasilnya yaitu akan salah jika keduanya bernilai salah.

Bisa lihat untuk hasil akhir, seperti pada gambar rangkaian y = ab + a.


Berikut keterangan gambar IC 7432 & IC 7408.





Sekian, 

terimakasih.

Comments

Popular Posts